Seminar Nasional




LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN
DELEGASI SEMINAR NASIONAL “KEWIRAUSAHAAN”
UNIVERSITAS SEBELAS MARET







Surakarta, 24 februari 2018

KOPERASI MAHASISWA (KOPMA)
INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI SURAKARTA
2017


A.    PENDAHULUAN

Koperasi Mahasiswa (KOPMA) sebagai salah satu Unit Kegiatan Khusus (UKK) di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta, yang bergerak dibidang perkoperasian dan menjadi satu-satunya UKK yang bergelut dalam bidang perekonomian dan kemanajemenan. Termasuk didalamnya adalah pendidikan kewirausahaan dimana terdapat kegiatan yang dapat menumbuhkembangkan keinginan mahasiswa untuk terjun ke dunia wirausaha, dalam pelatihan ini memberikan motivasi-motivasi tentang bagaimana seorang mahasiswa menyiapkan dirinya menjadi seorang wirausaha. Selain itu Kopma IAIN Surakarta berusaha untuk mendidik dan mencetak kader-kader bangsa yang siap terjun dalam masyarakat dan membentuk mahasiswa sebagai individu yang aktif, kreatif, inovatif dan bekerjasama. Selain itu untuk dalam keikut sertaan KOPMA IAIN Surakarta serta menjalin silaturahmi maka KOPMA IAIN Surakarta menghadiri kegiatan Seminar Nasional yang diadakan oleh Kopma Universitas Sebelas Maret.
Diadakannya kegiatan ini diharapkan dapat mempertambah ilmu, memperluas dan memperbanyak teman dan menjalin silaturahmi antar Kopma se-Indonesia. Melalui kegiatan ini diharapkan mampu mencetak enterpreneur muda yang berkualitas dan mampu menjadi orang yang berguna dan berhasil di masa mendatang.

B.     PELAKSANAAN

Seminar Nasional Kewirausahaan telah dilaksankan pada:
Waktu             : Sabtu, 24 Februari 2018
Tempat            : Universitas Sebelas Maret (UNS)
Delegasi          : 3 Orang (Samsul Arifin, Idris Purnomo dan Dedi Kustanto)
Agenda           : Seminar Nasional
C.    RINGKASAN KEGIATAN
Kami berangkat ke Kampus Universitas Sebelas Maret pada hari Sabtu, (24/02) pukul 07.30 WIB. Kami mengikuti seminar nasional kewirausahaan bertajuk “Rebranding Usaha” di FKIP Gedung-F seminar ini sendiri merupakan bentuk rangkaian kegiatan pra RAT yang ke-3 setelah sebelumnya mengadakan kopma fair di Hartono mall dilanjutkan milad kopma UNS pada sabtu (17/02) dan tahun ini adalah  RAT Kopma UNS yang ke-34. beberapa narasumber yang turut serta berbagi ilmu dalam seminar nasional antara lain :
1.      Firdaus Putra, HC selaku Pelatih Pengorganisasian Komunitas KOPKUN, Penulis Kritis dan Kreatif, Desain Grafis 2D, Pengelola website, Pembicara Publik
2.      Ni Lus Djelantik selaku Desainer sepatu Internasional dengan Brand Internasional, Direktur Marketing Perusahaan Milik Paul Ropp (2012), Best Fasion Brand dan Designer The Yak Award 2010
3.      Ahmad Adib Ph.D selaku Dekan FSRD UNS, LESTUDE Grup (Solo Creative Centere), ZARE (Green Workshop), KREWINDO (CV Kreatif Wirausaha Indonesia), Anggota Asossiasi Designer Grafis Indonesia, Anggota WFF Indonesia, Ketua Yayasan Festifal Jenang Solo, Penasehat Solo Creative City
Materi pertama disampaikan oleh Firdaus Putra, HC yang membicarakan mengenai kondisi Indonesia dengan adanya 1% orang di Indonesia yang memiliki kekayaan separuh dari penduduk di Indonesia, dan 99% lainnya yang ada di Indonesia kurang mampu. Contoh pengusaha milyarder seperti: Hari Tanoe Soedibyo selaku pemilik MNC Grup dan Chairil Tanjung selaku pemilik Trans Media. Berhubungan dengan peserta seminar nasional yang tidak semua tergabung sebagai anggota koperasi mahasiswa maka beliau mengenalkan Koperasi Mahasiswa kepada khalayaak umum. Beliau mengutip dari Carles Darwin yaitu “Bukan yg terkuat..yg terpandai.. terbesar.. namun yg bisa beradaptasi dr perubahan zaman”. Dan jadilah orang yang bisa beradaptasi di semua tempat seperti layaknya hewan bunglon bisa merubah warna kulitnya. Adanya koperasi di Indonesia yg berkembang 80% hanyalah koperasi berbasis KSP. Dan pemegang android di Indonesia lebih dari 180jt dr 300jt. Pada akhir pembicaraan beliau bilang "belajar lah dr berbagai aplikasi jaman now dengan segala macam.
Contoh anak bangsa yang membawa harum nama Indonesia adalah seseorang bernama Arfian dari Salatiga menjadi penemu kerangka ringan pesawat dan dikutip didalam Book Store Dunia dengan belajar dari tutorial youtube.
Kemudian dilanjutkan pemateri yang kedua yaitu Ahmad Adib Ph.D. Beliau menyelenggarakan pelatihan kewirausahaan berupa :
1.      Animasi
2.      Design grafis
3.      Pelatihan bisnis online
Beliau mengatakan "bersyukurlah lahir di Indonesia karena banyaknya kekayaan alam yang tak terhingga baik darat laut udara, dan banggalah dengan pruduk Indonesia dengan banyaknya kreativitas anak Indonesia yang mendunia”. Prinsip dari pengusaha adalah dapatkanlah uang dari orang lain (konsumen) karena ketika kita sendiri yang bekerja didalam usaha kita maka itu bukanlah seorang pengusaha, kemudian beliau menyampaikan bahwa tidak ada istilah terlalu muda atau terlalu tua dan terlambat untuk menjadi seorang pengusaha. Pemateri selanjutnya Ni Luh Djelantik yang akrab di sapa Mbok Niluh. Beliau lulusan dari Universitas Gunadarma. Beliau menceritakan Kecintaannya terhadap sepatu dimulai dari kecil, membuatnya bercita-cita pengin membeli sepatu sendiri dengan ukuran yang pas. Dan akhirnya beliau merantau ke Jakarta setelah lulus SMA di tahun 1994. Dan tidak lama kemudian mendaftar di perusahaan dan 9 dari 10 yang menolaknya dan akhirnya di terima menjadi resepsionis disana. Dengan hanya proses selama 7 tahun beiau sudah menjadi seorang direktur. Beliau mempunyai beberapa cara untuk berkomunikasi melalui email niluh@niluhdjelantik.com. Masa depan mu bukan dari orang lain, akan tetapi dari diri kamu sendiri dan mulailah dari sekarang.
Di penghujung seminar terdapat beberapa pertanyaan yang diajukan oleh peserta kepada para narasumber. Di jam 13.30 seminar nasional selesai dan kami langsung sholat berjamaah sholat dzuhur di musholla FKIP gedung F. setelah sholat dzuhur berjamaah, kami langsung pulang bersama-sama, selesai sholat kami berencana untuk sejenak mampir di kantin kampus UNS, diiringi hujan yang mengguyur kami terus melaju dengan motor berkecepatan pelan. Tak disangka jalanan kampus akses menuju lokasi kantin begitu padat, sesak dipenuhi oleh mobil-mobil pengantar wisuda, dengan sedikit mengeluh dan gumaman akhirnya kemacetan tersebut berhasil kami lewati dan tibalah kami di kantin tersebut. Selesai makan dikantin kami melanjutkan perjalanan untuk pulang.

D.    HAMBATAN
No.
Hambatan
Solusi
1
Tidak ada hambatan.
-

E.     LAMPIRAN
1.      Dokumentasi

F.     PENUTUP
Demikian laporan ini kami susun dengan sebenarnya, untuk melaporkan kegiatan Seminar Nasional Kewirausahaan yang telah terlaksana. Semoga dapat dijadikan koreksi bagi pihak terkait dan apabila terdapat kekeliruan akan dilakukan tinjauan ulang untuk dapat diperbaiki dikemudian hari. Atas dukungan dari semua pihak, kami ucapkan terima kasih.





Lampiran











(Kopmedia)








Komentar

  1. Suka bermain slot,Tapi belum ada modal
    Jangan Khawatir Ada slot tanpa deposit kok
    Klik >>>>>>> Demo Pragmaticplay

    Info regis
    WA: +6287785425244

    BalasHapus
  2. Dapatkan Double Bonus dari Donaco Poker Setiap Hari!!
    Mau Tau Caranya??? Ayo Daftar..!!.atau Hubungi Kami Segera......

    Info hub
    WA : +6281333555662

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pendidikan Dasar Koperasi (DIKSARKOP) ke-XV

Pendidikan Menengah Koperasi (DIKMENKOP) KOPMA STAIN Kudus 2015

DIKMENKOP JATENG-DIY